"Polri Presisi Untuk Negeri", Upacara Hari Bhayangkara ke 77 Polres Tanjungbalai Berlangsung Khitmad




 

"Polri Presisi Untuk Negeri", Upacara Hari Bhayangkara ke 77 Polres Tanjungbalai Berlangsung Khitmad

Sabtu, 01 Juli 2023

Polres Tanjungbalai menggelar Upacara Hari Bhayangkara ke 77 Tahun 2023 di Lapangan Presisi Polres Tanjungbalai, (doc-ist)

Metro7news.com | Tanjungbalai - Dengan Tema “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”. Polres Tanjungbalai menggelar Upacara Hari Bhayangkara ke 77 Tahun 2023 di Lapangan Presisi Polres Tanjungbalai, Sabtu (01/07/23) sekira pukul 08.30 WIB.


Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Tanjungbalai, AKBP Ahmad Yusuf Afandi, SIK, MM, Kabag SDM, Kompol J. Sinaga sebagai Perwira Upacara dan Komandan Upacara, Ipda Muhammad Reza Fahrurrozy, S.Tr.K.



Dalam Amanat, Inspektur Upacara, Kapolres Tanjungbalai menyampaikan, selama kurun waktu 77 tahun, Polri telah melaksanakan tugas sebagai alat negera penegak hukum, pemelihara keamanan dan ketertiban, pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang (UU) Kepolisian No 2 Tahun 2002 pasal 13. 


"Dalam mengemban tugas sebagai pemelihara keamanan dalam negeri keberhasilan Polri tidak terlepas dari partisipasi masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman, tertib dan kondusif.



Adapun Tema Hari Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023 ini “Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”. Tentunya dengan tema tersebut Polri akan dihadapkan pada tantangan tugas semakin berat dan yang kompleks, Agenda besar demokrasi, Pileg, Pilpres, dan Pilkada serentak harus diantisipasi dengan baik. Memberikan dukungan Kamtibmas secara maksimal agar pesta demokrasi ini bisa berjalan dengan baik.


Polri selalu dalam pengamatan masyarakat, selalu dalam penilaian masyarakat, masyarakat menilai apakah perilaku Polri sesuai dengan harapan masyarakat. Semoga Polri bisa menerapkan dan mensosialisasikan serta menginternalisasikan presisi.


Guna menghadapi tugas Polri yang semakin berat Individu Anggota Polri harus terus berinovasi, harus semakin adaptif, responsif dan bertransformasi menjadi institusi modern dan bersinergi dengan TNI, pemerintah daerah dan institusi lainnya dalam menjalankan tugasnya.


Demikianlah kata sambutan Kapolres Tanjungbalai pada Upacara Hari Bhayangkara ke 77 Tahun 2023 ini, juga disampaikannya, kiranya dapat dijadikan momentum untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara yang kita cintai menuju Polri yang prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan serta dapat dicintai oleh masyarakat. 


"Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia teruslah menjadi Rastra Sewakottama, Abdi Utama Nusa dan Bangsa," pungkas Kapolres.


Amatan wartawan dilapangan, upacara tersebut dihadiri Walikota Tanjungbalai, H. Waris Thalib, S.Ag., M.M, Ketua DPRD Tanjungbalai, H. Tengku Eswin, S.T, Danlanal TBA, Letkol Laut (P) Aan Prana Tuah Sebayang, S.E, D.W.C, Waka Polres Tanjungbalai, AKBP H. Jumanto, SH, MH, Ketua Pengadilan Negeri Tanjungbalai, Yanti Suryani, SH, MH, Kepala BNNK Tanjungbalai, Hendry Pahala Marbun, SE, MM, Kalapas Kelas II B Tanjungbalai, Sangapta Surbakti, S.Pd., M.H, Danki 3 Yon B Sat Brimob Polda Sumut, AKP Abdul Kholid, S.Sos., M.H.


Serta mewakili Dandim 0208 Asahan, Kapten Inf. Iskandar, mewakili Kejari Tanjungbalai, Jaksa Fungsional Sitilisa E. Tarigan, SH, MH, mewakili Kakan Imigrasi Tanjungbalai, Kepala Seksi Lalu Lintas & Izin Tinggal, Yogi Aprilia Nugroho, Ketua Bhayangkari cabang Tanjungbalai, Ny. Vera Yusuf Afandi, para PJU Polres Tanjungbalai, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat Kota Tanjungbalai.


(Dst7)