Sertijab Kepala Kampung Cibubukan, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, kepala kampung yang lama diserahkan kepada yang baru. |
Metro7news.com|Aceh Singkil - Camat Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil memimpin acara Sertijab atau Pengantar Tugas Kepala Kampung Cibukbukan di Kantor Kepala Kampung Cibubukan, Kamis (30/11/23).
Dalam kesempatan tersebut, Camat Simpang Kanan, Adam Daulay mengatakan, proses pemilihan kepala kampung sudah selesai untuk itu Camat Simpang Kanan menghimbau agar kita dapat bersatu kembali.
"Mari kita bekerja sama untuk membangun Kampung Cibubukan ini dari berbagai segi pembangunan di kampung ini, dan tak lupa saya mengucapkan terima kasih sebesar- besarnya kepada kepala kampung yang lama yang sudah bekerja selama 6 tahun lamanya. Saya ucapkan terima kasih atas kinerjanya selama 6 tahun semoga Allah SWT memberikan bapak panjang umur dan murah rezekinya," sebut Camat Simpang Kanan.
Dan, dia berharap kepada kepala kampung yang sudah berakhir masa jabatannya, zahrun tetap ikut serta membangun kampung ini supaya kampung ini dapat lebih maju lagi kedepannya.
Selanjutnya kepala kampung yang baru, Sayuti juga membrikan kata sambutannya, mari kita sama-sama membangun kampung ini.
"Saya ingin dan mengedepankan kebersamaan untuk membangun kampung ini karena tanpa dukungan saudara-saudara tidak mungkin dapat membangun kampung ini sendiri," jelasnya.
Hal senada dikatakan, kepala kampung yang lama, dirinya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kampung Cibubukan.
"Dimana, saya sudah bekerja sebagai Kepala Kampung Cibubukan selama 6 tahun lamanya. dan sebagai insan biasa tak luput dari silap dan salah untuk itu, saya mohon ma'af yang sebesar besarnya," kata Zahrun.
Acara tersebut dihadiri, Camat Simpang Kanan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, kepala kampung yang lama, dan yang baru, Ketua BPG, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, Pendamping Desa dan unsur masyarakat lainnya.
Acara pengatar tugas dan serah terima jabatan Kepala Kampung Cibubukan berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala.
(Jhonwer manik)