Kepala Kampung Tanjung Mas Gelar Pisah Sambut Pendamping Desa Budaya


 

Kepala Kampung Tanjung Mas Gelar Pisah Sambut Pendamping Desa Budaya

Senin, 13 November 2023

Pisah sambut Pendamping Desa Tanjung Mas dari yang lama, Wanhar Lingga dan yang baru Abul Akla Limbong. 

Metro7news.com|Aceh Singkil - Wanhar Lingga selaku Pendamping Desa Budaya Tanjung Mas pamit kepada masyarakat Tanjung Mas karena harus mengikuti konstelasi Politik 2024. Sebagai calon dewan perwakilan rakyat Aceh (DPRA) Daerah pemilihan (Dapil) Aceh 9, yang meliputi empat kabupaten/kota.


Diantaranya, Kabupaten Abdya, Kabupaten Aceh Selatan, Kabupaten Aceh Singkil, dan Kota Subulussalam. 


Dalam acara pisah sambut tersebut, Kepala Kampung Tanjung Mas terharu saat melepas Pendamping Desa Budaya Tanjung Mas dengan Pendamping Desa Budaya Tanjung Mas yang baru.

"Selama 3 tahun kita bersama-sama, kini saya pamit sebentar, karena ada cita-cita yang lebih besar harus di perjuangkan untuk Tahun 2024 ini, mohon doa restu semua masyarakat," kata Wanhar Lingga, Senin (13/11/23).


Suasana haru pun terjadi saat pisah sambut Pendamping Desa Budaya dari Wanhar Lingga kepada Abul Akla Limbong. 


Sabirin Malau Kepala Kampung Tanjung Mas menangis dan mengucapkan terima kasih kepada Wanhar Lingga. Ia juga mendoakan agar cita-cita Wanhar Lingga kedepannya bisa terkabul sebagai Anggota DPRA masa jabatan 2024-2029 mendatang. 


Sementara itu, Akla Limbong Pendamping Desa Budaya yang baru berharap kekompakan dan kerjasama masyakarat terus tetap terjalin agar bisa menyukseskan kegiatan tahun berikutnya.


Pisah sambut tersebut di hadiri Camat Simpang Kanan, M. Adam Daulay, Pendamping Desa, Pendamping PKH, BPG, perangkat desa, dan masyarakat umum lainnya.


(jhonwer manik)