Jelang Pilkada, Bang Ulam Raja Jalin Komunikasi Tanpa Batas ke Semua Bakal Calon Wali Kota Tanjungbalai


 

Jelang Pilkada, Bang Ulam Raja Jalin Komunikasi Tanpa Batas ke Semua Bakal Calon Wali Kota Tanjungbalai

Jumat, 17 Mei 2024


Pembina Lembaga Investigasi Centra Informasi Masyarakat (Victim-61) menjelang Pilkada 2024 mendatang membuat survei kepada beberapa Balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai.

Metro7news.com|Tanjungbalai -Pelaksanaan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada November 2024 mendatang menjadi sorotan dan fokus utama bagi masyarakat di tiap daerah saat ini. Geliat perhelatan pesta demokrasi daerah juga semakin kentara dan terasa dimana-mana. 


Kontestasi Pilkada, khususnya di Kota Tanjungbalai juga menjadi perhatian utama bagi Tokoh Muda Edi Hasibuan atau yang akrab disapa dengan Bang Ulam Raja, Pembina Lembaga Investigasi Centra Informasi Masyarakat yang disingkat dengan Victim-61 Kota Tanjungbalai. 



Dalam kurun waktu beberapa pekan belakangan ini, Bang Ulam Raja diketahui  intens melakukan komunikasi ke sejumlah bakal calon (Balon) wali kota yang akan ikut bertanding dalam Pilkada mendatang. 


Pertemuan dan komunikasi tersebut sengaja dilakukan olehnya guna melirik dan menelaah visi misi seluruh Balon yang akan mendapat dukungan penuh dari Victim-61 Kota Tanjungbalai pada Pilkada nanti. 



"Saat ini kita akan terus menjalin komunikasi tanpa batas ke semua Balon Wali Kota Tanjungbalai. Tujuannya adalah untuk menilik lebih dalam visi dan misi semua calon, agar kita dapat menentukan sikap dan arah dukungan Victim-61 akan diberikan kepada siapa nantinya," terang Bang Ulam Raja via ponselnya kepada wartawan, Kamis (16/05/24). 


Edi Hasibuan menambahkan, sejauh ini pihaknya bersama Victim-61 telah melakukan komunikasi dengan 4 Balon Wali Kota Tanjungbalai. Pertama, pertemuan dengan Mahyaruddin Salim Batubara atau yang akrab disapa dengan Kadek, Ketua DPD Partai Golkar Kota Tanjungbalai, Selasa (30/04/24) lalu.



Kepada Bang Ulam Raja, Mahyaruddin Salim Batubara yang mengusung slogan Tanjungbalai EMAS pada Pilkada mendatang, telah memaparkan konsep yang menjadi landasan visi misinya dalam pembangunan Kota Kerang mendatang jika dirinya terpilih sebagai Wali Kota Tanjungbalai periode 2024-2029.


Pada Minggu (12/05/24), Bang Ulam Raja bersama Victim-61 melakukan pertemuan dengan H.Waris Tholib yang merupakan petahana dalam Pilkada mendatang. Kepada Bang Ulam Raja, H.Waris Tholib juga telah memaparkan semua visi misinya dalam menjalankan roda pemerintahan yang akan datang, jika dirinya kembali mendapat amanah dari masyarakat. 


"Dengan Pak Waris juga kita sudah ketemu dan berkomunikasi, beliau tetap mengusung slogan Tanjungbalai BERSIH pada Pilkada mendatang. Kita akan terus menjalin komunikasi dan silaturahmi ke semua pihak, hal itu tentunya tidak ada batasan. Apalagi mereka semua adalah putra terbaik daerah," ucap Bang Ulam Raja. 


Ketua Victim-61, Muslim HS menuturkan, Bang Ulam Raja juga melakukan pertemuan dan komunikasi dengan Tokoh Pemuda, Hendra Dalimunthe. Pertemuan itu juga membahas kontestasi Pilkada mendatang. 


"Kemarin kita juga telah ketemu dengan Pak Rolel Harahap yang mengusung slogan Tanjungbalai TULUS pada Pilkada nanti. Dari beliau kita telah mendapatkan paparan, bagaimana konsep pembangunan Kota Tanjungbalai jika ia terpilih nanti," ucapnya. 


Lebih jauh Muslim HS mengatakan, setelah menemui dan mendengarkan paparan dari beberapa Balon wali kota, selanjutnya Victim-61 akan melakukan diskusi dan kajian internal terlebih dahulu, sebelum menentukan pilihan yang paling tepat. 


"Dengan langkah ini kami berharap akan menemukan sosok yang dianggap paling tepat untuk didukung dalam Pilkada nanti. Harapan kita, sosok itu lah yang dapat memperjuangkan aspirasi masyarakat Tanjungbalai 5 tahun ke depan," tutupnya.


(ds)