Optimalisasi Pelayanan, Loka POM Tanjungbalai Gelar Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan


 

Optimalisasi Pelayanan, Loka POM Tanjungbalai Gelar Forum Konsultasi Publik Standar Pelayanan

Jumat, 21 Juni 2024

Diva Ananda, S.Farm kepala Loka POM di Kota Tanjungbalai saat memberi edukasi Waspada Resistensi Antimikroba di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan.

Metro7news.com|Asahan - Sebagai upaya perbaikan berkelanjutan dalam memberikan pelayanan publik yang berkualitas, Loka POM di Kota Tanjungbalai sebagai salah satu Unit Pelayanan Publik (UPP) Badan POM melaksanakan Forum Konsultasi Publik (FKP) Standar Pelayanan dan Penyebaran Informasi Waspada Resistensi Antimikroba di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan, Kamis (13/06/24) lalu.


Forum tersebut dihadiri oleh beberapa Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Asahan, akademisi, organisasi profesi, organisasi masyarakat, pelaku usaha dan media massa.


Kepala Loka POM di Kota Tanjungbalai, Difa Ananda, S. Farm kepada media, Jum'at (21/06/24) mengatakan, Forum Konsultasi Publik dilaksanakan sebagai bentuk keikutsertaan masyarakat dan pemangku kepentingan dalam penyusunan, peninjauan ulang, penetapan serta pemantauan dan evaluasi penerapan standar pelayanan. 



"Forum Konsultasi Publik dilakukan sebagai bentuk peninjauan ulang standar pelayanan agar tetap relevan dengan kebutuhan para pengguna layanan. Oleh sebab itu, komunikasi dua arah sangat diperlukan terutama dalam hal saran dan masukan atas standar pelayanan publik," katanya. 


Difa Ananda, S. Farm juga menerangkan, dalam kegiatan tersebut disampaikan jenis-jenis pelayanan publik yang dilaksanakan oleh Loka POM di Kota Tanjungbalai kepada pengguna layanan, seperti layanan pengaduan masyarakat dan informasi serta Layanan Sertifikasi Obat dan Makanan.


Selain jenis pelayanan, juga dipaparkan draft standar pelayanan yang akan didiskusikan untuk mendapatkan saran dan masukan dari para pengguna layanan.


Ditengah kegiatan Forum Konsultasi Publik, Loka POM di Kota Tanjungbalai juga memberikan edukasi dan informasi terkait Waspada Resistensi Antimikroba. 


Hal ini dilakukan dalam rangka mempererat sinergi bersama lintas sektor terkait, khususnya dalam hal mencegah terjadinya resistensi antimikroba di masyarakat. 


"Melalui kegiatan ini diharapkan Loka POM di Kota Tanjungbalai senantiasa dapat memberikan layanan publik yang berkualitas bagi masyarakat," tutupnya.


(ds)