![]() |
Kondisi SD Negeri 106157 Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang terkesan tidak terawat. |
Metro7news.com|Labuhan Deli - Miris, SD Negeri 106157 Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang sepertinya tidak terawat, padahal anggaran perawatan sekolah dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) ada. Tetapi yang menjadi pertanyaan kenapa kondisi sekolah yang sudah rusak tersebut dibiarkan.
Sehingga hal ini menjadi perhatian serius dari Ketua DPD Sumut Jaringan Masyarakat Bawah (Jaga Marwah), Ucok Ridin. Dirinya menyayangkan kepala sekolah (Kepsek) SD Negeri 106157, Solikin, Labuhan Deli yang sepertinya kurang perhatian atas sekolah tersebut.
Seperti yang diutarakan Korwilcam Labuhan Deli, Salman kepada wartawan saat di konfirmasi, dia meminta kapada Dinas Pendidikan agar memperhatikan sekolah-sekolah yang rusak agar dibantu melalui anggaran Pemkab CQ Dinas Pendidikan Deli Serdang.
"Dana BOS hanya bisa untuk perawatan, pengecatan, dan lain-lain dan atau perawatan ringan bisa dilakukan Kepsek lewat dana BOS," tulisnya melalui pesan WhatsApp, Rabu (12/02/25).
Ucok Ridin tidak menapikan pendapat Korwilcam Labuhan Deli, Salman, tetapi yang menjadi pertanyaan, kenapa Kepsek tidak melakukan perawatan dari awal, kalau seperti sekarang ini, banyak alasan karena sudah rusak berat, tidak bisa dianggarkan dengan dana BOS lagi.
"Dimana kinerja Kepsek SD Negeri 106157 Labuhan Deli, kok gak ada perhatiannya dengan sekolah yang dia pimpin itu. Kenapa dari kerusakan sedikit tidak di perhatikan, kan ada dana perawatan sekolah dari dana BOS," ujar Ucok Ridin, Kamis (13/02/25).
Kalau tidak mampu, tambah Ucok Ridin, mundur aja dari jabatannya. Dikemakannya dana BOS selama ini, kan ada dana untuk perawatan sekolah di dalamnya.
"Kita minta kepada Manager BOS Kabupaten Deli Serdang untuk memeriksa penggunaan dana BOS di SD Negeri 106157 Labuhan Deli tersebut. Nanti ada dalam penggunaannya tetapi tidak dilaksanakannya," pungkas Ucok Ridin.
(red)