![]() |
Sekolah Dasar Negeri (SDN) 108076 Tanjung Selamat, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. |
Metro7news.com|Percut Sei Tuan - Permasalahan SD Negeri 108076 Tanjung Selamat, Kecamatan, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang menjadi perbincangan bukan hanya kondisi sekolahnya saja, juga masalah kepala sekolah (Kepsek) yang jarang di tempat.
Soalnya, banyak kalangan media dan LSM merasa kecewa, karena susahnya kepala sekolah dijumpai, apalagi dengan nomor handphone yang sering gonta ganti, dan membuat tidak dapat berkomunikasi dengannya.
Sehingga hal ini mendapat kritikan serius dari Direktur Eksekutif Lumbung Amanat Rakyat Sumatera Utara (LARaS), Firduas Tanjung mengenai permasalahan ini.
"Kalau tidak mampu lagi mengurusi sekolah itu, atau menjadi kepala sekolah lebih baik mundur saja. Karena ini urusan mencerdaskan anak bangsa. Jadi jangan mau enaknya saja menjadi kepala sekolah. itu bukan perusahaan pribadi. Jangan sekolah dijadikan perusahaan pribadi sesuka hatinya datang," ketus Firdaus Tanjung saat dimintai tanggapannya, Kamis (24/04/25) siang.
Masih kata Firdaus Tanjung, dimana letak pengawasan Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang tentang kepala sekolah jarang hadir atau jarang di tempat. Dinas harus berani mengevaluasi kinerja, jangan tutup mata.
Tambahnya lagi, kalau tidak ada pengawasan dari dinas, bagaimana nasib murid-murid sekolah tersebut dalam kegiatan belajar mengajar. Ini sama saja anak ayam kehilangan induknya.
"Kita meminta kepada Dinas Pendidikan Deli Serdang harus segera mengambil sikap atas Kepala Sekolah SD Negeri 108076 Tanjung Selamat. Kalau tidak kami akan melakukan aksi demo ke dinas. Soalnya banyak permasalahan yang berkembang tentang kepala sekolah tersebut," tegas Firduas Tanjung.
(fin)